About

Benarkah es batu ampuh untuk mengobati cedera?


BERITA GERHANA. Tentu kamu pasti sering melihat bahwa saat seseorang mengalami cedera, maka cara termudah untuk meredakan nyeri yang terjadi adalah dengan menempelkan es batu di atasnya. Kamu pasti bertanya-tanya bagaimana cara es batu bekerja.

Well, menurut penelitian yang dilansir dari boldsky.com, suhu dingin es bekerja membatasi sirkulasi darah ke area yang sakit sehingga dapat mengurangi peradangan dan pembengkakan yang terjadi. Suhu dinginnya juga mampu mematikan rasa nyeri untuk beberapa waktu.

Meski memiliki manfaat tersebut, mengobati cedera dengan es batu nyatanya tak baik untuk penyembuhan luka, lho.

"Peradangan yang terjadi saat cedera dianggap sebagai hal yang buruk karena rasa sakit dan kulit yang membiru. Nyatanya, peradangan adalah langkah awal dari proses penyembuhan luka yang sedang berlangsung. Untuk memperbaiki jaringan, peradangan perlu untuk dilakukan. Nah, jika peradangan berhenti, maka proses penyembuhan luka juga berhenti," terang penelitian ini.

"Selain dampak tersebut, es juga dikatakan bisa mengganggu aliran cairan limfatik yang bermanfaat untuk menyembuhkan luka. Es pun akan mengurangi koordinasi, kecepatan, serta kekuatan otot tertentu. Akibatnya terjadi perlambatan gerakan."

"Maka, meski kamu mengalami peradangan dan bengkak saat cedera, maka hal tersebut normal terjadi. Peradangan akan membuat sel-sel aktif kembali untuk menyembuhkan luka. Gunakan es batu hanya dalam situasi darurat. Jika kamu tidak menemukannya, maka hal tersebut tidaklah mengapa."
Benarkah es batu ampuh untuk mengobati cedera? Benarkah es batu ampuh untuk mengobati cedera? Reviewed by PREDIKSI GERHANA TOTO on Agustus 21, 2017 Rating: 5

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.